Rabu 30 Dec 2015 15:57 WIB

Minta Muslim Gabung Teroris, Baghdadi Jadi Bulan-bulanan Media Sosial

Rep: Gita Amanda/ Red: Ani Nursalikah
Abu Bakr al Baghdadi
Foto: Telegraph
Abu Bakr al Baghdadi

REPUBLIKA.CO.ID, RAQQA -- Pemimpin kelompok militan Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS) Abu Bakr al-Baghdadi, menyerukan semua umat Islam bangkit dan menggulingkan Israel serta negara Barat.

Namun seruannya justru ditanggapi dengan candaan oleh netizen di media sosial. Dilansir laman Mirror.co.uk, Rabu (30/12), dalam sebuah pesan langkanya, pemimpin ISIS tersebut meminta semua Muslim segera bergabung dengan organisasi teroris.

Ia menambahkan hal itu untuk melawan tirani orang-orang murtad dan melakukan pembalasan atas ulah Barat di Suriah, Irak serta Yaman.

"Pemimpin ISIS: Kami menyerukan kepada setiap Muslim untuk bergabung dalam pertarungan, terutama di wilayah dua tempat suci (Arab Saudi)," kata Baghdadi melalui akun Twitternya @iyad_elbaghdadi.

Namun nampaknya Baghdadi harus kecewa dengan respons netizen terhadap seruannya. Para netizen Muslim di media sosial menertawakan pesan tersebut.

"@iyad_elbaghdadi maaf Amir al-musyrikin, saya sibuk menjadi Muslim yang sebenarnya, menyumbang untuk amal dan lainnya," ujar Jay Zadeh salah satu netizen melalui akun Twitternya @JayLikesIt.

Akun lain juga menyatakan hal senada. "@iyad_elbaghdadi baca saja Alquran, itu tidak dianjurkan sobat. Maaf kawan," kata akun Twitter @MemetCelebi.

 

Berita yang kami kutip dari laman Mirror.co.uk ini ternyata ada kesalahan fatal. Dengan ini kami menyampaikan permintaan maaf dan berikut link ralat beritanya: Miliki Nama Mirip, Aktivis Arab Ini Dikira Pemimpin ISIS

 

Baca juga:

Militer Suriah Kembali Rebut Kota dari ISIS

10 Komandan ISIS Tewas Bulan Ini

Helikopter PM Irak Ditembaki ISIS di Ramadi

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement