Kamis 31 Dec 2015 20:05 WIB

Olahragawan Barat Jadi yang Pertama Jajal Fasilitas Ski Korut

Rep: Melisa Riska Putri/ Red: Ani Nursalikah
Resor ski Masikryong, Korea Utara akan beroperasi Januari 2016.
Foto: visitdprkorea.com
Resor ski Masikryong, Korea Utara akan beroperasi Januari 2016.

REPUBLIKA.CO.ID, PYONGYANG -- Tiga olahragawan ski Barat menjadi yang pertama kali mengunjungi resor ski Masikryong, Korea Utara. Ketiganya akan bergabung untuk menikmati fasilitas resor pada Januari mendatang.

Terje Hakonsen, Dan 'Danimals' Liedahl dan Mike Ravelson akan mengunjungi resor yang baru diselesaikan bersama sekelompok wisatawan lain. Mereka menjadi bagian dari perjalanan yang dilakukan bersama dengan Snowboarder Magazine.

"Para pemain ski benar-benar bersemangat tentang hal itu. Orang-orang ini memiliki rasa petualangan," kata editor majalah Tom Monterosso dilansir dari The Guardian, Kamis (31/12).

Perusahaan yang mengatur perjalanan, Uri Tours mengungkapkan, perjalanan pada 9 hingga 16 Januari ke resor membutuhkan biaya sebesar 2.400 dolar AS. Angka itu sudah termasuk penerbangan helikopter ke Masikryong dari Pyongyang dan kesempatan naik bersama pemain ski terbaik.

"Kami telah menemukan olahraga adalah sebuah jalan yang efektif untuk keterlibatan dan interaksi antara wisatawan asing dan masyarakat lokat, di mana bahasa menjadi penghalang," kata CEO perusahaan Andrea Lee.

Pemimpin Korea Utara Kim Jong-un menegaskan ingin menempatkan Korea Utara sebagai pusat panggung olahraga internasional. Tur Januari itu merupakan salah satu dari sejumlah inisiatif yang bertujuan mempromosikan fasilitas Korut.

Tahun ini, selesainya restorasi ambisius stadion May Day Pyongyang tampaknya adalah bagian dari keinginan rezim menjadi tuan rumah Piala Dunia sepak bola dan Olimpiade di masa mendatang.

 

Baca juga:

Selandia Baru, Negara Pertama yang Rayakan Tahun Baru 2016

Benda Mirip Ponsel Berumur 800 Tahun Ditemukan di Austria

Demi Kesehatan Jantung, Bergeraklah!

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement