Sabtu 02 Jan 2016 14:00 WIB

Komedian AS: Trump Lebih Mengancam daripada ISIS

Rep: Amri Amrullah/ Red: Indah Wulandari
Donald Trump
Foto: EPA/ERIK S. LESSER
Donald Trump

REPUBLIKA.CO.ID,WASHINGTON -- Komedian Muslim AS dan dan Kontibutor CNN, Dean Obeidallah mengingatkan kewaspadaan dalam pemilihan presiden AS pada 2016 ini. Menurut dia, kandidat presiden dari partai Republik, Donald Trump memiliki ancaman yang jauh lebih besar dibandingkan ISIS.

Dalam Tweetnya, Obeidallah yang juga seorang komedian satir Politik AS keturunan Palestina ini menulis, Alqaidah dan ISIS telah menggunakan ucapan rasis Trump membantu untuk merekrut anggota baru.

"Al Qaeda dan ISIS menggunakan kata-kata Trump untuk membantu merekrut menunjukkan adanya kebijakan luar negeri AS seperti ucapannya. Dia lebih menjadi ancaman dari mereka," kata Obeidallah dilansir dari breitbart.com, Sabtu (2/1).

Dengan ucapan Trump yang rasis dan diskriminatif tersebut, menurut dia, telah menjadi ancaman bagi AS daripada teror ISIS selama ini. Apalagi, Trump terbukti menjadi calon presiden terpopuler dari Partai Republik mengalahkan beberapa kandidat lain. Ini tentu akan memperkokoh gerakan Islam radikal.

Ini terbukti dengan munculnya gerakan teror di San Bernardino, California Desember lalu yang menewaskan 14 orang dan melukai dua orang. Ini bukan kali pertama dia mengkritik cara kampanye Trump. Sebelumnya ia menegaskan kata-kata Trump hampir sama dengan yang disampaikan Hitler melalui agen propagandanya Joseph Goebbels.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement