Jumat 15 Jan 2016 08:35 WIB

Ledakan Gudang Kimia Sebarkan Gas Beracun di Brasil

Wanita dengan masker antigas beracun (ilustrasi)
Foto: 123RF
Wanita dengan masker antigas beracun (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, RIO DE JANEIRO -- Ledakan kimia di sebuah gudang kargo di Pelabuhan Santos, Brasil, telah mengepulkan gas beracun. Localfrio, perusahaan pemilik gudang tersebut, menyatakan bahwa sejumlah kontainer penuh asam klorida dan zat suci hama.

Dinas pemadam kebakaran, seperti dikutip BBC, Jumat (14/1), mengatakan air hujan telah menetes ke dalam kontainer-kontainer sehingga diperkirakan menyebabkan reaksi. Akibat ledakan, seluruh penghuni rumah di sekitar pelabuhan telah dievakuasi. Begitu pula dengan para pekerja di terminal cargo.

Mario Antonieta de Brito, selaku wali kota Guaruja, kawasan di bagian timur Kota Santos, meminta warga berlindung di bawah atap dan menghindari hujan yang amat mungkin mengandung zat kimia yang bisa membakar kulit. Sejauh ini belum ada korban meninggal dunia akibat ledakan. Namun, sejumlah orang telah dibawa ke rumah sakit dengan keluhan sesak napas.

Baca juga: Terungkap Transkrip Percakapan Rahasia Qaddafi dan Tony Blair Sebelum Dibunuh

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement