Ahad 17 Jan 2016 06:31 WIB

FBI Tangkap Buronan Paling Dicari di AS

Rep: Qommarria Rostanti/ Red: Nur Aini
The Scream (ilustrasi)
The Scream (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID,‎ DENVER -- Biro Investigasi Federal (FBI) telah menangkap perampok Bank Colorado, bank yang dikenal sebagai scream robber. Penangkapan terjadi setelah kurang dari sebulan setelah FBI memasukkan perampok tersebut dalam daftar 10 buronan yang paling dicari.

FBI menangkap Myloh Jaqory Mason (25 tahun) di sebuah motel di Thornton, Colorado, sebelah utara dari Kota Denver. Dalam pernyataannya, ada beberapa tuduhan yang disangkakan kepada Mason, termasuk percobaan pembunuhan tingkat pertama dan perampokan.

Mason diyakini telah merampok bank pada September di Lakewood, Colorado, sebelah barat Denver, di mana ia dan dua tersangka lainnya mengenakan kostum topeng dari film Scream, sebuah film horor yang rilis pada 1996. Film ini terinspirasi oleh lukisan The Scream Edvard Munch pada 1893.

Mason juga dituduh merampok bank lain dengan dua tersangka lainnya di Lakewood pada November saat memakai masker kerangka berwarna hijau dan putih terang. Mereka menembak dua orang selama aksinya.

"Kejahatan yang diduga dilakukan oleh Mason dan antek-anteknya pada 18 November membuat bahaya ekstrem untuk seluruh masyarakat," ujar Kepala Kepolisian Lakewood Kevin Paletta, seperti dilansir dari Reuters, Sabtu (16/1).

Mason ditempatkan dalam daftar 10 buronan paling dicari pada 17 Desember. Ia menjadi orang ke-505 yang ditempatkan dalam daftar tersebut sejak diciptakan pada 1950.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement