REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Jessica Kumala tetap tenang meskipun saat ini menjadi tersangka atas tewasnya Wayan Mirna Salihin (27). Guru Besar Psikologi Universitas Indonesia, Sarlito Wirawan Sarwono mengatakan, ada yang lebih tenang dari Jessica Kumala (27).
"Oh yang lebih tenang si Babe itu," ujar Sarlito di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Rabu (3/2).
Menurutnya, Babe tetap terlihat tenang bahkan masih bisa tertawa saat tampil di televisi. Padahal, Babe telah membunuh 14 orang.
Babe divonis bersalah karena telah melakukan pembunuhan berencana dan melanggar pasal 340 KUHP. Babe membunuh 14 orang pengamen jalanan dan empat di antaranya dimutilasi.
Namun saat ditanya adakah kemiripan Baekuni alias Babe dengan tersangka Jessica, Sarlito tidak bisa berkomentar. Menurutnya, dia tidak tahu. "Kalau ditanya ada kemiripan atau tidak, saya tidak tahu, tapi kalau ditanya pernah lihat (tersangka tenang di televisi), pernah," ujar Sarlito.
Sarlito juga tidak menyampaikan perihal peristiwa sesungguhnya yang terekam dalam CCTV dan diperlihatkan penyidik kepada tersangka. Menurut Sarlito, sampai saat ini pendapatnya sama, bahwa Jessica datang lebih dulu lalu 51 menit kemudian Mirna dan Hani datang.
"Sama yang disebutkan polisi, dia datang duluan," ujarnya.
Baca juga, Kronologi Penangkapan Jessica Tersangka Kasus Mirna.
Wayan Mirna Salihin tewas lantaran menyeruput kopi Vietnam di Kafe Olivier Grand Indonesia, Jakarta Pusat, pada 6 Januari 2016. Teman Mirna, Jessica Kumala yang saat itu datang lebih dulu kini ditetapkan oleh aparat Kepolisian PMJ sebagai tersangka. Saat ini, keberadaan Jessica sendiri berada di rumah tahanan PMJ sejak Sabtu (30/1).