Rabu 10 Feb 2016 21:04 WIB

Kabur dari Hutan, Gajah Ini Kacaukan Kota India

Rep: Melisa Riska Putri/ Red: Citra Listya Rini
Gajah mengamuk di India
Foto: Dailymail
Gajah mengamuk di India

REPUBLIKA.CO.ID,  KOLKATA  --  Seekor gajah liar mengamuk di sebuah kota India timur, menghancurkan rumah-rumah dan membuat warga yang panik berlarian, Rabu (10/2).

"Gajah takt dan berusaha kembali ke hutan," ujar seoran ibu rumah tangga Papiya Sarkar (40 tahun). Ia menaku melihat gajah berjalan seenaknya di jalanan dekat rumahnya.

Gajah tersebut lari dari hutan Baikunthapur, menyeberang jalan dan sungai kecil sebelum memasuki kota Siliguri di negara bagian Bengal Barat.

Pejabat Divisi Kehutanan Basab Rai mengatakan, gajah betina tersebut tampaknya penyendiri tanpa kawanan dan diduga tengah mencari makanan ketika tersesat ke kota.

Ia mengatakan, gajah tersebut tidak menyerang setiap orang dan justru takut pada manusia. Setelah beberapa jam, gajah tidak dapat menemukan jalan kembali ke hutan.

Pihak berwenang akhirnya menembak gajah tiga kali dengan senapan pembius dan menggunakan derek untuk mengangkatnya ke dalam truk. Gajah itu kemudian dibawa ke sebuah taman yang dikelola Departemen Kehutanan.

"Setelah efek penenang mereda, pemerintah berencana untuk mengembalikan gajah kemali ke hutan," kata Rai.

Gajah semakin dekat melakukan kontak dengan warga India. Mengingat, melonjaknya populasi manusia sebesar 1,25 miliar. Hal ini membuat kota-kota tumbuh dengan mengorbankan hutan dan habitat gajah lainnya. Di India dan Sri Lanka, lebih dari 400 gajah an 250 manusia dibunuh setiap tahun.

Gajah India juga terancam dengan kecepatan kereta dan pemburu ilegal yang mencari gading untuk dijual di pasar gelap.

Di seluruh dunia, gajah telah menghilang sekitar 95 persen dari rentang sejarah mereka yang pernah membentang dari pantai Mediterania ke Sungai Kuning di Cina utara.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement