Sabtu 12 Mar 2016 05:55 WIB

Pria dari Israel Dinyatakan Sebagai Manusia Tertua di Dunia

Rep: Puti Almas/ Red: Ani Nursalikah
Seorang pria asal Israel tercatat dalam buku rekor dunia sebagai manusia tertua di dunia. Ia yang bernama Israel Kristal telah menginjak usia 112 tahun.
Foto: guinnessworldrecords.com
Seorang pria asal Israel tercatat dalam buku rekor dunia sebagai manusia tertua di dunia. Ia yang bernama Israel Kristal telah menginjak usia 112 tahun.

REPUBLIKA.CO.ID, HAIFA -- Seorang pria asal Israel tercatat dalam buku rekor dunia sebagai manusia tertua di dunia. Ia yang bernama Israel Kristal telah menginjak usia 112 tahun.

Kristal merupakan orang yang telah melalui Perang Dunia II, sekaligus menjadi salah satu warga Yahudi yang selamat dari pembantaian di kamp Nazi.

Kepala pencatat rekor dunia pun memberikan sertifikat kepada Kristal sebagai pria tertua di dunia. Di sana, Kristal berkomentar atas pertanyaan mengenai apa rahasia memiliki umur yang panjang.

"Saya tidak pernah tahu apa rahasia memiliki umur yang panjang. Satu yang saya tahu, segala sesuatu telah ditentukan oleh yang maha kuasa dan kita tak pernah tahu alasannya," ujar Kristal, dilansir AP, Jumat (11/3).

Kristal juga menjelaskan banyak orang yang lebih beruntung dari dirinya. Seperti lebih pintar, lebih kuat, serta memiliki wajah yang menarik. Setiap orang menurutnya memiliki kekurangan dan kelebihan yang harus disyukuri dengan sebaik-baiknya.

Kristal lahir pada 1903 di sekitar Kota Tarnow, Polandia. Ia berasal dari keluarga Yahudi Ortodoks dan pada 1920 pindah ke Kota Lodz untuk menjalankan bisnis.

Kemudian saat Nazi menguasai Polandia, Kristal ditangkap dan dikirim ke Auschwitz untuk menjalani pembantaian. Di sana, ia harus kehilangan istri dan dia anak-anaknya.

Beruntung, Kristal selamat saat Perang Dunia II usai. Meski demikian, kondisi yang ia alami cukup memprihatinkan. Ia hanya memiliki berat 37 kilogram.

Pada 1950, ia pindah ke Israel dan kembali menikah. Setelah itu, Kristal menjalani kehidupan layaknya orang normal dengan tenang bersama keluarga barunya.

Baca juga: Affleck: Robin Sudah Mati di Batman versus Superman: Dawn of Justice

sumber : AP
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement