Ahad 20 Mar 2016 18:24 WIB

Insiden FlyDubai, Rusia Tetapkan Hari Berkabung

Rep: Rr Laeny Sulistyawati/ Red: Ani Nursalikah
 Puing pesawat Flydubai yang jatuh Sabtu, 19 Maret 2016 saat mencoba mendarat dalam cuaca buruk di selatan Rusia dan menewaskan seluruh 62 orang di dalamnya.
Foto: STR / AFP
Puing pesawat Flydubai yang jatuh Sabtu, 19 Maret 2016 saat mencoba mendarat dalam cuaca buruk di selatan Rusia dan menewaskan seluruh 62 orang di dalamnya.

REPUBLIKA.CO.ID, MOSKOW -- Rusia mengumumkan hari berkabung di wilayah Rostov, Ahad (20/3) menyusul insiden jatuhnya pesawat FlyDubai dengan nomor penerbangan FZ981.

“Bendera negara Rusia, bendera wilayah dan kota akan dikibarkan setengah tiang di seluruh wilayah. Peristiwa untuk mengenang korban diselenggarakan di bandara internasional Rostov,” ujar seorang pejabat regional berdasarkan yang dikutip kantor berita Tass seperti dikutip dari CNN, Ahad (20/3).

Tass melaporkan menteri transportasi Rusia dan gubernur wilayah akan menghadiri peristiwa tersebut. Presiden Rusia Vladimir Putin juga telah menyampaikan bela sungkawa untuk seluruh keluarga korban tewas jatuhnya pesawat FlyDubai di Rostov-on-Don.

CEO FlyDubai Ghaith Al-Ghaith mengklaim pesawat yang jatuh itu tergolong baru. Pesawat itu diproduksi 2011 dan telah lolos perawatan terakhir pada 21 Januari 2016.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement