Rabu 06 Apr 2016 16:40 WIB

Prancis Minta Jerman tak Tergantung Sekutu Lawan Terorisme

Rep: Rr Laeny Sulistyawati/ Red: Ani Nursalikah
Francois Hollande
Foto: huffingtonpost
Francois Hollande

REPUBLIKA.CO.ID, BERLIN -- Presiden Prancis Francois Hollande meminta Jerman untuk mendedikasikan sumber daya anggaran militer mereka. Hollande beralasan Jerman tidak harus bergantung pada negara mitra untuk melawan ancaman terorisme.

Hollande berterima kasih kepada Jerman yang memberikan dukungan militer di Mali karena pasukan negara tersebut membantu mendukung misi penjaga perdamaian perserikatan bangsa-bangsa (PBB) dan Suriah.

"Kedua negara kita harus menyetujui upaya anggaran pertahanan dan untuk bertindak di luar Eropa. Mari kita tidak bergantung pada kekuatan lain, bahkan sekutu untuk memberantas terorisme," katanya dalam sebuah wawancara dengan media harian Jerman, Bild yang diterbitkan pada Rabu (6/4).

 

Baca:

Peduli Perubahan Iklim, Perempuan Ini Hidup tanpa Uang Setahun

Cina Operasikan Mercusuar di Pulau Sengketa

sumber : Reuters
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement