Sabtu 16 Apr 2016 02:51 WIB

Peringatan Tsunami Sempat Dikeluarkan Saat Gempa 7,1 SR Kembali Guncang Jepang

Rep: c36/ Red: Andi Nur Aminah
Retakan aspal di dekat pusat kota Kumamoto, Jepang akibat gempa
Foto: AFP
Retakan aspal di dekat pusat kota Kumamoto, Jepang akibat gempa

REPUBLIKA.CO.ID, TOKYO -- Gempa berkekuatan 7,1 skala richter kembali mengguncang Kumamoto, Jepang, Sabtu (16/4). Guncangan gempa ini memicu dikeluarkannya peringatan tsunami namun dicabut kembali.

Dilansir dari, Belfasttelegraph, gempa terjadisekitar pukul 01.25 waktu setempat. Akibat gempa, badan meteorologi Jepang mengeluarkan peringatan tsunami di kawasan pantai barat.

Gempa pada Sabtu dinihari tampak menyebabkan retakan aspal di dekat pusat kota. Meski demikian, gempa belum menyebabkan kerusakan di kawasan pengembangan nuklir di Sendai. Hingga saat ini tercatat hanya ada dua dari 43 reaktor nuklir yang beroperasi di Jepang.

Gempa yang baru saja terjadi berkekuatan lebih tinggi jika dibandingkan gempa 6,4 skala richter pada Kamis (14/4). Pusat gempa pada sabtu terpantau berada 12 kilometer dari titik gempa sebelumnya. Gempa kali ini terjadi pada kedalaman 10 kilometer. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement