Selasa 31 May 2016 17:39 WIB

Queensland Tolak Pemusnahan Buaya

Cindy Waldron diterkam buaya didekat Cape Tribulation Sunday night.
Foto: abc
Cindy Waldron diterkam buaya didekat Cape Tribulation Sunday night.

REPUBLIKA.CO.ID, QUEENSLAND -- Populasi buaya di Queensland tidak mengalami kenaikan, oleh karena itu Pemerintah setempat menilai tidak diperlukan program pemusnahan populasi reptile tersebut.

Anggota Federal untuk Kennedy, Bob Katter mendesak Pemerintah Queensland kembali melakukan program pemusnahan buaya sebagai bentuk respon atas kasus kematian Cindy Waldron (46 tahun) di Thorton Beach, Cairn Utara yang diterkam buaya.

Waldron diterkam seekor buaya pada Ahad malam dan dianggap sudah meninggal, meski otoritas masih mencari tubuhnya. Katter mengatakan telah terjadi ledakan populasi buaya di Utara jauh Queensland dan ia mendesak dilakukannya perburuan safari buaya untuk mengurangi jumlah buaya.

Namun demikian, survei yang dilakukan oleh Departemen Lingkungan dan Perlindungan warisan menunjukan populasi buaya di Queensland tidak menunjukan peningkatan. Dalam pernyataannya, Departemen itu mengatakan survei yang dilakukan di Daintree River pada 2013 dan 2015 mendapati jumlah buaya tidak mengalami kenaikan yang substansial.

 

Dikatakan juga populasi buaya di muara Queensland juga sudah dipulihkan sejak diburu secara luas hingga diambang kepunahan pada 1974.

"Pengalaman kami menunjukkan kalau jumlah penampakan buaya yang cenderung meningkat belakangan ini merupakan dampak dari pembangunan perkotaan yang berekspansi ke habitat satwa liar tersebut dan juga pertambahan jumlah penduduk. Hal ini menciptakan kesan jumlah buaya itu meningkat," tulis pernyataan itu.

Pakar Buaya, Profesor Graham Webb mengatakan pendidikan lebih baik daripada pemusnahan buaya adalah cara terbaik untuk mencegah jatuhnya korban jiwa.

"Saya kira populasi buaya di Queensland bukannya tidak terkontrol, dan begitu juga dimanapun. Ini masalah manajemen, dan manajemen satwa liar adalah tentang mengelola orang,” katanya.

Menteri Lingkungan Queensland, Steven Miles telah menolak usulan pemusanahan buaya. Ia mengatakan Pemerintah Queensland telah berkomitmen untuk meninjau rencana pengelolaan buaya.

Sebagai bagian dari kajian itu, Departemen Lingkungan berencana melakukan survey secara terperinci mengenai populasi buaya dan sedang berkonsultasi dengan pakar terkenal.

Pemerintah Queensland hendak mendapatkan informasi ilmiah mengenai populasi buaya untuk dijadikan pedoman pengelolaan buaya di Queensland di masa depan.

sumber : http://www.australiaplus.com/indonesian/berita/queensland-tolak-usulan-dilakukan-lagi-pemusnahan-buaya/7464808

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement