Jumat 24 Jun 2016 18:05 WIB

Saudara Kembar di Saudi Bunuh Orang Tua Mereka

Rep: Gita Amanda/ Red: Teguh Firmansyah
Police Line
Foto: [ist]
Police Line

REPUBLIKA.CO.ID, RIYADH -- Warga Saudi di Riyadh pada Jumat (24/6), digemparkan oleh berita mengejutkan. Dua saudara kembar di wilayah Hamra, Riyadh, dilaporkan membunuh orang tua mereka dan menusuk saudara ketiga mereka.

Al-Arabiya melaporkan, pihak kepolisian menangkap dua bersaudara yang berusaha melarikan diri dari Tempat Kejadian Perkara. Rincian di balik motif serangan masih belum diketahui, namun pihak berwenang tak mengesampingkan kemungkinan aksi tersebut sebagai tindakan terorisme.

Si kembar awalnya memburu adik mereka hingga ke atap rumah dan menusuknya beberapa kali. Si adik kini berada dalam kondisi kritis di unit perawatan intensif.

Kedua tersangka kemudian mendekati ayah mereka dan menusuknya beberapa kali sebelum menuju ibu mereka di ruangan lain dalam rumah.

Kasus jenis ini bukan kali pertama terjadi. Tahun lalu, polisi Saudi juga menangkap Saad Radi Ayash al-Anzi, yang bersama saudaranya diduga membunuh sepupu mereka, seorang tentara dan tiga warga lainnya. Keduanya merupakan loyalis kelompok Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS).

Baca juga, Laporan: Iran Perintahkan Hizbullah untuk Sasar Saudi. 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement