Jumat 02 Sep 2016 11:42 WIB

Satu-satunya Patung Bugil Trump yang Tersisa akan Dilelang

Patung bugil calon presiden AS Donald Trump di Union Square Park in New York City.
Foto: REUTERS/Brendan McDermid
Patung bugil calon presiden AS Donald Trump di Union Square Park in New York City.

REPUBLIKA.CO.ID, WASHINGTON -- Patung bugil calon presiden AS dari Partai Republik Donald Trump akan dilelang. Hasil lelang tersebut akan disumbangkan ke kelompok pendukung imigran.

Julien's Auctions mengatakan, Rabu (31/8), patung berjuluk The Emperor Has No Balls tesebut diperkirakan laku 10-20 ribu dolar AS. Lelang akan dilakukan pada 22 Oktober di Los Angeles.

Patung berukuran asli itu muncul tanpa peringatan serempak di New York dan empat kota besar lain pada Agustus. Kemunculannya menimbulkan kehebohan di kalangan warga AS. Banyak warga yang menyempatkan diri berswaforo (selfie) dengan patung.

Baca: Patung Bugil Trump Dipajang di AS

Patung tersebut menampilkan Trump dengan jari yang kecil, perut buncit, dan kulit kekuningan dan transparan dengan bagian alat vital yang hilang.

Julien mengatakan sebagian besar patung disita atau dihancurkan oleh otoritas setempat. Hanya satu patung di Los Angeles yang tersisa.

Patung-patung itu dibuat sekumpulan seniman yang menamakan dir INDECLINE. Sebagian dana hasil lelang akan disumbangkan ke National Immigration Forum, yang berkampanye membela hak-hak imigran.

Baca: Disebut Perempuan Penghibur, Melania Trump Tuntut 150 Juta Dolar

Trump bukan satu-satunya politikus yang ditampilkan dalam lelang Oktober mendatang. Patung Hillary Clinton yang mengenakan tuksedo yang disebut Hillary Clinton Cojones bikinan seniman pop Amerika Knowledge Bennett juga akan dilelang. Julien berharap patung itu laku 15 ribu dolar AS.

sumber : Reuters
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement