Ahad 09 Oct 2016 22:03 WIB

Kuwait Tangkap Warga Mesir Terduga Anggota ISIS

Rep: Puti Almas/ Red: Ani Nursalikah
Bendera Kuwait. Ilustrasi.
Foto: topnews.in
Bendera Kuwait. Ilustrasi.

REPUBLIKA.CO.ID, KUWAIT -- Pasukan Keamanan Kuwait telah menahan seorang terduga anggota Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS). Tersangka diyakini merencanakan serangan bom dengan menabrakkan sebuah truk.

Dalam keterangan dari Kementerian Luar Negeri Kuwait, pelaku menabrakkan truk yang di dalamnya berisi bahan peledak. Dalam tabrakan itu, beberapa orang yang berada di jalan juga terluka dan diantaranya adalah warga Amerika Serikat (AS).

Penyerang diidentifkasi bernama Ibrahim Suleiman. Sesaat setelah kejadian, ia dibawa oleh aparat keamanan ke rumah sakit dan telah dimintai keterangan.

"Setelah penyelidikan awal dilakukan, Suleiman telah mengadopsi ideologi teroris ISIS dan ia memiliki kewarganegaraan Mesir," ujar keterangan Kementerian Luar Negeri Kuwait, Ahad (9/10).

Dalam tiga bulan terakhir, pasukan keamanan Kuwait mengumumkan telah menangkap dua orang yang diduga sebagai anggota ISIS. Pihaknya juga menjelaskan telah menggagalkan upaya serangan dari kelompok teroris tersebut, termasuk dugaan rencana meledakkan masjid yang dikelola Muslim syiah.

sumber : Reuters
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement