Jumat 21 Oct 2016 00:37 WIB

Survei Terbaru Sebut Donald Trump Unggul 3 Poin dari Hillary Clinton

Rep: Retno Wulandhari/ Red: Hazliansyah
Debat terakhir calon presiden AS Hillary Clinton dan Donald Trump di Las Vegas, Rabu, 19 Oktober 2016.
Foto: Joe Raedle/Pool via AP
Debat terakhir calon presiden AS Hillary Clinton dan Donald Trump di Las Vegas, Rabu, 19 Oktober 2016.

REPUBLIKA.CO.ID, -- Sebuah jajak pendapat yang baru saja dirilis Rasmussen menyebutkan Donald Trump lebih unggul tiga poin dari rivalnya Hillary Clinton. Trump memperoleh poin dukungan sebanyak 43 persen sementara Clinton didukung sebanyak 40 persen.

Adapun calon independen Gary Johnson mendapat dukungan enam persen dan kandidat Jill Stein dengan poin tiga persen saja. Sedangkan enam persen sisanya belum menentukan akan memilih kandidat yang mana.

Rasmussen menilai terlalu dini untuk mengukur pengaruh atau dampak dari debat presiden ketiga terhadap jumlah pendukung masing-masing kandidat. Menurut Rasmussen, hasil jajak pendapat kali ini menunjukkan semakin kecilnya jarak jumlah pendukung dari kedua belah pihak.

Sebelumnya, Clinton jauh memimpin dengan jumlah pendukung tujuh persen di atas Trump. Ketertinggalan Trump diperkirakan disebabkan karena rekaman percakapan tentang kekerasan seksual terhadap perempuan.

Survei ini dilakukan selama tiga hari kepada 1.500 orang pemilih AS. Hasil terbaru ini dirilis tepat sebelum debat presiden ketiga digelar.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement