Selasa 01 Nov 2016 06:53 WIB

Kanada Tingkatkan Penerimaan Migran pada 2017

Rep: Lida Puspaningtyas/ Red: Esthi Maharani
imigran / Ilustrasi
Foto: therightscoop
imigran / Ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, OTTAWA -- Kanada berencana akan menerima 300 ribu migran pada 2017. Pada Senin (31/10), pemerintah mengatakan telah mempersiapkan penambahan 300 ribu status permanent residents. Para migran yang masuk ke Kanada ini akan menjadi migran ekonomi. Artinya mereka dipersiapkan untuk membantu perkembangan ekonomi Kanada.

Sejauh ini Kanada telah menampung 259.542 migran sejak tahun 2011 hingga 2015. Menteri Imigrasi, John Mc Callum mengatakan target 300 ribu migran tambahan akan berpengaruh pada perkembangan imigran di masa depan.

"Saya yakin lebih banyak imigran di Kanada akan jadi kebijakan yang baik untuk demografi negara," kata McCallum, dilansir Guardian.

Tidak seperti negara berkembang lain, Kanada terkenal dengan populasinya yang lebih banyak manula. Saat ini populasi Kanada mencapai 35 juta orang. Hal ini berpengaruh terhadap perkembangan ekonomi. Dewan penasihat ekonomi untuk menteri keuangan Bill Morneau baru-baru ini merekomendasikan Kanada untuk meningkatkan penerimaan imigran hingga 450 ribu orang dalam lima tahun kedepan. Mereka akan mencari talenta-talenta baru untuk perusahaan-perusahaan negara.

"Jumlah itu bisa dicapai di masa depan, tapi bukan tahun 2017," kata dia. McCallum juga sepakat dengan ide tersebut.

Di bawah rencana tahun depan, jumlah imigran kategori pembantu ekonomi akan naik jadi 172.500 dari 160.600 migran tahun ini. Sementara jumlah pengungsi akan diturunkan jadi 40 ribu dari 55.800 migran.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement