Selasa 01 Nov 2016 13:08 WIB

Hillary Menang, Michelle Obama Bisa Jadi Menteri

Rep: Lida Puspaningtyas/ Red: Teguh Firmansyah
Calon presiden AS dari Partai Demokrat Hillary Clinton dalam debat presiden, Senin, 26 September 2016.
Foto: AP Photo/Julio Cortez
Calon presiden AS dari Partai Demokrat Hillary Clinton dalam debat presiden, Senin, 26 September 2016.

REPUBLIKA.CO.ID,  WASHINGTON -- Kandidat partai Demokrat, Hillary Clinton akan membuka peluang bagi istri Presiden Barack Obama, Michelle Obama, jadi anggota kabinetnya jika ia terpilih. Dalam wawancara dengan Extra pada Senin, ia dengan jelas ingin meningkatkan peran perempuan.

"Ia (Michelle) jelas ingin fokus pada isu-isu penting seperti pendidikan untuk perempuan di seluruh dunia," kata Clinton seperti dilansir The Hill. Ia mengaku sudah bicara banyak dengan Michelle dan ingin bekerja sama secara baik.

Hillary juga memuji kinerja suami Michelle, Barack Obama baik di Gedung Putih maupun di ajang kampanye. Menurutnya, pemimpin kulit hitam pertama AS itu telah berhasil melalui delapan tahun jabatan dengan lebih baik.

Ia juga mengenang pekerjaannya saat jadi ibu negara dulu. "Saya tahu betapa berat pekerjaan itu, jadi saya merasa dekat dengan Michelle dan saya sangat menghargai upayanya menolong saya," kata dia.

Pada Jumat lalu, Obama menegaskan istrinya tidak akan lagi menjabat di pemerintahan. Meski elektabilitasnya cukup tinggi dalam jajak pendapat untuk pemilu 2016 ini.

Baca juga, Obama Serukan Demokrat Bersatu Dukung Hillary Clinton.

Obama memuji istrinya sebagai perempuan bertalenta dan brilian. Ia pun sangat bangga padanya. Namun, Obama mengatakan Michelle tidak ingin jadi kandidat.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement