Rabu 09 Nov 2016 19:07 WIB

Trump Presiden AS, RIP America Jadi Trending Topic Dunia

Presiden terpilih Donald Trump tersenyum saat ia tiba untuk berbicara pada malam kampanye pemilu, Rabu, 9 November, 2016, di New York.
Foto: AP / Evan Vucci
Presiden terpilih Donald Trump tersenyum saat ia tiba untuk berbicara pada malam kampanye pemilu, Rabu, 9 November, 2016, di New York.

REPUBLIKA.CO.ID, WASHINGTON -- Banyak pihak yang menyayangkan kemenangan Donald Trump dalam pemilihan presiden AS. Di lini masa, kemenangan Trump atas Hillary Clinton bahkan disambut dengan tagar #RIPAmerica.

Tagar ini sempat jadi trending topic utama di dunia. "My Heart is Broke. This is sad" tulis akun Estherwuff. Ia pun menambahkan dengan tagar #RIPAmerica, #Election2016, #Trump, #Notmypresident.

Akun Kane McQuaid mengungkapkan penyesalan rakyat Amerika yang memilih seorang pria rasis, melecehkan penderita difabel serta melecehkwan wanita.

"America, you voted for a man who sexually assaults women, is racist, mocks the disabled, and is generally a vile human. #RIPAmerica," tulisnya.

Akun Kristi Jones juga menyesalkan bagaimana hal ini bisa terjadi dan Trump terpilih menjadi presiden.

"I am physically ill & can't sleep. How did we let this happen, & how do we explain it to our children? #notmypresident #RIPAmerica," ujarnya.

Baca juga, Hillary Clinton Ucapkan Selamat ke Donald Trump.

Trump berhasil meraih lebih dari 270 electoral votes untuk mengamankan kursi Gedung Putih. Ia mengalahkan Hillary Clinton dengan suara mutlak.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement