Kamis 01 Dec 2016 11:51 WIB

Sewa Pengacara, Melania Trump akan Tuntut Warga Slovenia

Rep: Puti Almas/ Red: Nidia Zuraya
Donald Trump dan istrinya Melania Trump
Foto: EPA
Donald Trump dan istrinya Melania Trump

REPUBLIKA.CO.ID, NEW YORK -- Istri dari presiden terpilih Amerika Serikat (AS) Donald Trump, Melania Trump, dilaporkan telah menyewa pengacara dari sebuah firma hukum di Slovenia, PIRC Muser & Partnerji. Hal itu dilakukan sebagai upaya menuntut warga di negara Eropa tersebut yang menggunakan nama sang calon ibu negara tanpa persetujuan darinya.

Menurut tim pengacara, Melania ingin menghentikan orang-orang di negara asalnya yang menggunakan namanya untuk tujuan komersial. Salah satunya adalah seorang pemilik toko Pizzeria Rondo bernama Bruno Vidmar yang memasang wajah mantan model itu di banyak produk yang ia jual.

Pemilik usaha itu diantaranya membuat kue dengan gambar wajah Melania. Kemudian ia juga menjual produk seperti madu, yang pada botolnya tertulis 'Melania's Home Garden'.

Menurut Vidmar, keuntungan bisnisnya meningkat sebesar 20 persen sejak pemilu AS berlangsung 8 November lalu. Kue Melania yang ia buat memiliki banyak peminta, tidak hanya karena tampilan yang unik, namun juga rasa yang nikmat.

Bahkan, ia mengatakan tengah berencana membuat produk pencuci mulut terbaru di restoran miliknya. Menu itu akan diberi nama 'Melanija' yang dibuat dengan adonan buah stroberi dan krim mascarpone.

"Saya tidak khawatir dengan tuntutan hukum yang mungkin datang karena saya juga suda berkonsultasi ke pengacara saya untuk menggunakan nama Melania," ujar Vidmar, dilansir Express.co.uk, Kamis (1/12).

Meski demikian, pengacara Melania dari PIRC Muser, Natasha mengatakan hal yang dilakukan Vidmar adalah bentuk ekploitasi keuangan. Pemilik usaha itu dinilai telah melanggar hak-hak pribadi seseorang karena dilakukan tanpa izin kepada yang bersangkutan.

Nantinya, jika produk yang dibuat oleh orang-orang di Slovenia ditemukan menghina Melania, maka tuntutan hukum lebih berat akan diajukan oleh tim pengacara. Hingga saat ini, Vidmar bersikeras tak bermaksud mengambil keuntungan, namun menghormati nama dari perempuan berusia 46 itu.

"Kami ingin menghormati Melania dan merayakan keberhasilannya akan menjadi calon ibu negara salah satunya dengan membuat kue," jelas Vidmar.

Melania merupakan perempuan asal Slovenia yang pindah ke AS untuk mengejar karir modelling. Ia lahir di Novo Mesto, kota di negara itu dan memiliki nama asli Melanija Knavs.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement