Selasa 03 Jan 2017 14:14 WIB

ISIS Rilis Video Dua Ledakan Malam Tahun Baru di Pasar Baghdad

Rep: Fira Nursya'bani/ Red: Winda Destiana Putri
ISIS
Foto: Reuters
ISIS

REPUBLIKA.CO.ID, BAGHDAD - ISIS mengunggah video mengerikan detik-detik terjadinya ledakan bunuh diri di Pasar Baghdad pada malam tahun baru (31/12). Dalam ledakan yang terjadi dua kali itu, sebanyak 27 orang tewas.

Kelompok radikal itu mengaku bertanggung jawab atas serangan tersebut. Mereka mengatakan, dua pembom bunuh diri mereka menargetkan pasar yang berada di wilayah mayoritas Syiah di ibukota Irak.

ISIS juga melancarkan serangan di sebuah pos pemeriksaan polisi di Irak selatan, pada Ahad (1/1). Sedikitnya tujuh orang tewas dalam serangan itu, lima di antaranya polisi, dan 15 lainnta terluka.

Pelaku merupakan sejumlah pria bersenjata yang mengenakan rompi bunuh diri dan mengemudikan kendaraan bermuatan bahan peledak. Mereka menembaki pos pemeriksaan dekat kota Qadisiyah, yang terletak sekitar 110 mil di selatan Baghdad. "Mereka berencana pergi ke Najaf untuk meledakkan diri di sana," kata Juru Bicara Kementerian Dalam Negeri Irak, Saad Maan, dikutip The Sun.

Serangan bom bunuh diri juga terjadi di sebuah pasar yang ramai menjual aksesoris mobil, makanan, dan pakaian, di daerah al-Sinak. Pada awalnya polisi mengatakan, sepasang bom meledak di pinggir jalan.

Namun setelah penyelidikan dilakukan, hanya ada satu bom diledakkan di pinggir jalan. Sedangkan satu bom lainnya diledakkan di tengah kerumunan di dalam pasar.

Tidak ada kelompok yang mengaku bertanggung jawab atas ledakan itu. Tetapi kelompok ISIS diduga telah melakukannya, karena selalu meluncurkan serangan hampir setiap hari di ibukota dalam beberapa bulan terakhir.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement