Senin 06 Mar 2017 14:35 WIB

Ahmadinejad Gabung Twitter Meski Ada Larangan

Mantan presiden Iran Mahmoud Ahmadinejad
Foto: Reuters/Murdani Usman
Mantan presiden Iran Mahmoud Ahmadinejad

REPUBLIKA.CO.ID, TEHERAN -- Mantan presiden Iran Mahmoud Ahmadinejad menjadi tokoh Iran terbaru yang memiliki akun Twitter, Ahad (5/3).

Tweet pertama Ahmadinejad dari akun pribadinya itu adalah sebuah video yang meminta warga Twitter mengikutinya di @Ahmadinejad1956.

"Dengan nama Tuhan, semoga kedamaian bagi semua orang yang mencintai kebebasan di dunia," katanya dalam bahasa Inggris," katanya.

Dilansir dari Al Araby, Senin (6/3), meski Twitter diblokir bagi warga biasa, banyak pejabat tinggi Iran yang rutin mencicit di Twitter, termasuk Presiden Iran Hassan Rouhani dan Menteri Luar Negeri Mohammad Javad Zarif. Bahkan kantor pemimpin tertinggi Iran Ali Khamenei memiliki akun dalam beberapa bahasa.

Pengguna Iran menggarisbawahi ironi bahwa Twitter dilarang menyusul protes massal terhadap pemilihan Ahmadinejad pada 2009. Protes tersebut dianggap menjadi pertama kalinya Twitter digunakan untuk mempromosikan dan menggalang demonstrasi. Protes itu dijuluki Revolusi Twitter.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement