Kamis 18 May 2017 17:41 WIB

Raja dan Ratu Swedia Lakukan Kunjungan Bersejarah ke Indonesia

Rep: Fira Nursya'bani/ Red: Ani Nursalikah
Raja Swedia Carl Gustav.
Foto: Commons Wikimedia
Raja Swedia Carl Gustav.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Raja Carl XVI Gustaf dan Ratu Silvia dari Swedia akan melakukan kunjungan kenegaraan untuk pertama kalinya ke Indonesia pada 22-24 Mei mendatang. Kunjungan bersejarah ini bertujuan mempererat hubungan bilateral, mengukuhkan hubungan perdagangan, dan menjalin kerja sama dalam bidang pendidikan dan penelitian.

Duta Besar Swedia untuk Indonesia Johanna Brismar Skoog, mengatakan Raja Carl dan Ratu Silvia akan mengunjungi tiga kota di Indonesia, yaitu Bogor, Jakarta, dan Bandung. Di hari pertama kunjungan, keduanya akan disambut Presiden RI Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana di Istana Bogor.

"Di Bogor, mereka akan bersama-sama mengenang replika patung The Hand of God, buatan seniman Swedia Carl Milles, yang dihadiahi pemerintah Swedia ke pemerintah Indonesia pada 1957," kata Skoog saat ditemui di kediamannya, Kamis (18/5).

Di hari kedua, Raja Carl dan Ratu Silvia akan mengikuti agenda terpisah. Raja Carl akan menghadiri sejumlah agenda bisnis dan infrastruktur, sedangkan Ratu Silvia akan menghadiri seminar fashion dan diskusi dengan UNICEF bersama Menteri Pemberdayaan dan Perlindungan Anak Yohana Yambise.

"Selama kunjungan, Raja dan Ratu akan mengikuti banyak program yang berkaitan dengan model Triple Helix milik Swedia, yaitu kerja sama antara pemerintah, pihak berwenang, universitas, dan perusahaan," ujar Skoog.

Di hari terakhir, Raja dan Ratu Swedia akan mengunjungi Kota Bandung untuk melakukan berbagai kegiatan, termasuk mengunjungi Museum Asia-Afrika. Mereka juga akan mengikuti seminar Triple Helix di ITB, yang didampingi oleh Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN) Bambang Brodjonegoro.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement