REPUBLIKA.CO.ID, HAMBURG -- Presiden AS Donald Trump akan bertatap muka langsung dengan Presiden Rusia Vladimir Putin. Keduanya akan menggelar pertemuan bilateral di sela-sela KTT G20 di Hamburg, Jerman.
Kedua pemimpin akan bertemu hari ini, Jumat (7/7) waktu setempat. Media Rusia menyebuat, pertemuan akan digelar sekitar satu jam. Namun laporan terbaru menyebut hanya 30 menit. Keduanya diyakini akan fokus berbicara tentang isu Suriah dan Ukraina.
Pada Kamis (6/7) kemarin, saat berbicara di Warsawa, Trump meminta Rusia agar menghentikan destabilitasi di Ukraina dan sejumlah negara lain. Moskow juga harus menghentikan dukungan terhadap rezim keji termasuk di Suriah dan Iran.
Trump juga meminta Rusia agar bergabung bersama-sama memerangi musuh bersama. Kremlin menolak berkomentar.
Rusia telah menganeksasi wilayah Ukraina, Krimea, pada 2014 lalu. Moskow juga dituduh mengirimkan senjata dan milisi di Ukraina Timur. Rusiah membantah tuduhan tersebut.