Rabu 27 Sep 2017 20:48 WIB

Polisi Liverpool Cari Pria Bawa Pistol di Penitipan Anak

Rep: Puti Almas/ Red: Endro Yuwanto
Senjata api/ilustrasi
Senjata api/ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, LIVERPOOL -- Kepolisian Merseyside, Inggris, melakukan pencarian terhadap seorang pria yang terlihat membawa senjata di area sekitar tempat penitipan anak di Liverpool. Pria itu memasuki tempat tersebut dengan membawa sebuah pistol.

Menurut keterangan, pria tersebut datang ke tempat penitipan anak di Childsplay pada Selasa (26/9). Ia membawa senjata api dan mencoba memasuki ruangan, di mana bayi yang dititipkan berada.

Aparat kepolisian mendapat panggilan darurat dan bergegas menuju Childsplay. Pria tersebut kemudian melarikan diri sebelum petugas berhasil menangkapnya dengan menggunakan sepeda motor.

"Pelau melarikan diri dengan menggunakan sepeda motor. Tidak ada tembakan atau apapun yang ia lakukan dengan senjata yang dibawa, namun kami harus melakukan pencarian dan penyelidikan kasus ini," ujar pernyataan kepolisian Merseyside, dilansir The Guardian, Rabu (27/9).

Polisi juga melakukan pemeriksaan forensik di lokasi kejadian sekaligus memberikan keterangan kepada orang tua yang menitipkan buah hati mereka di Childsplay bahwa kondisi dan situasi saat ini telah aman. Tak ada seorang pun yang terluka dan menjadi korban.

"Tentu kami meyakinkan para orang tua bahwa situasi di lokasi kejadian saat ini telah aman dan kami akan terus melakukan patroli lebih lanjut untuk memastikan pengawasan agar kejadian serupa tak terulang," jelas pernyataan kepolisian Merseyside.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement