Rabu 07 Mar 2018 08:06 WIB

Hari Ini 45 Tahun Lalu, Bangladesh Miliki Pemimpin Demokrasi

Sheikh Mujib terpilih sebagai perdana menteri pertama yang dipilih secara demokrasi.

Rep: Fira Nursya'bani/ Red: Nur Aini
Sheikh Mujib Rahman menjadi perdana menteri pertama yang dipilih dalam proses demokrasi Bangladesh.
Foto: Youtube
Sheikh Mujib Rahman menjadi perdana menteri pertama yang dipilih dalam proses demokrasi Bangladesh.

REPUBLIKA.CO.ID, DHAKA -- Sheikh Mujib Rahman, pemimpin gerakan kemerdekaan Bangladesh, menang telak dalam pemilihan umum pertama di negara tersebut pada 7 Maret 1973. Sheikh Mujib terpilih sebagai perdana menteri dan menjadi pemimpin demokrasi pertama Bangladesh.

Dilansir di History, pada akhir pemerintahan Inggris di subkontinen India pada 1947, Pakistan Timur (yang sekarang menjadi Bangladesh) masih dikuasai oleh Pakistan Barat. Meski kenyataannya kedua wilayah tersebut dipisahkan oleh lebih dari 1.000 mil wilayah India.

Walaupun Pakistan Timur dan Barat sama-sama berpenduduk mayoritas Muslim, perbedaan budaya dan ras masih sangat signifikan. Pada akhir 1960-an, Pakistan Timur mulai menyerukan otonomi yang lebih besar.

Pada Maret 1971, Pakistan Timur memproklamasikan negara merdeka dengan nama Bangladesh. Namun pasukan Pakistan Barat justru dikerahkan ke wilayah tersebut untuk melawan 'pemberontakan' yang dilakukan Pakistan Timur.

Diperkirakan satu juta warga Bengali, kelompok etnis terbesar di Bangladesh, dibunuh oleh pasukan Pakistan Barat selama beberapa bulan setelah Bangladesh menyatakan kemerdekaan. Sementara lebih dari 10 juta orang lainnya mengungsi ke India.

Pada Desember 1971, India yang telah memberikan bantuan klandestin substansial ke gerakan kemerdekaan Pakistan Timur, melancarkan invasi besar-besaran ke wilayah tersebut. India juga berhasil mengusir pasukan pendudukan Pakistan Barat.

Beberapa minggu kemudian, Sheikh Mujib dibebaskan dari penjara setelah dikurung selama satu tahun di Pakistan Barat. Ia kembali ke Bangladesh untuk menduduki jabatan perdana menteri.

Pada Maret 1973, rakyat Bangladesh mengkonfirmasi pemerintahannya dalam pemilihan demokratis. Pada tahun berikutnya Pakistan setuju untuk mengakui kemerdekaan Bangladesh.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement