Selasa 11 Sep 2018 16:53 WIB

Pakistan Rayakan Tahun Baru Islam Besok

hari ke-10 dari bulan Muharram atau Ashyura pun akan diamati pada 21 September 2018.

Rep: Umi Nur Fadhilah/ Red: Andi Nur Aminah
Muslim Pakistan
Foto: Reuters
Muslim Pakistan

REPUBLIKA.CO.ID, KARACHI -- Bulan Muharram yang menandai Tahun Baru Hijriyah 1440 belum terlihat di seluruh Pakistan. Dilansir di The News pada Senin (10/9), Ketua Komite Reut-e-Hilal Mufti Muhammad Muneeb ur Rehman mengumumkan hal itu pada Senin lalu.

Karena itu, ia menyimpulkan bulan Muharram dimulai pada Rabu (12/9) besok. Sementara, ia memutuskan hari ke-10 dari bulan Muharram atau Ashyura akan diamati pada 21 September 2018.

Mahkamah Agung Arab Saudi mengumumkan 11 September menjadi hari pertama bulan Muharram 1440 H. Dilansir di Khaleej Times, Mahkamah Agung menyatakan bulan sabit Muharram belum terlihat pada Ahad (9/9) malam atau 29 Desember 1439 H. Karena itu, Mahkamah Agung memutuskan pada Senin (10/9) adalah selesainya bulan Dzulhijah. Dengan demikian, Selasa adalah hari pertama Muharram sesuai kalender Umm Al Qura. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement