Sabtu 08 Dec 2018 17:47 WIB

14 Tewas dalam Perampokan ATM, Termasuk Enam Sandera

Lima dari enam sandera yang tewas berkerabat.

Rep: Kamran Dikarma/ Red: Teguh Firmansyah
Police line
Foto: Wikipedia
Police line

REPUBLIKA.CO.ID, BRASILIA -- Aksi perampokan mesin atm di dua bank di Milagres, Brasil, pada Jumat (7/12), berakhir dengan insiden baku tembak antara para tersangka dan aparat kepolisian. Sebanyak 14 orang tewas pascakejadian tersebut.

Menurut pernyataan yang dirilis kantor gubernur negara bagian Cearà, lima anggota geng diduga tewas ketika baku tembak terjadi pada Jumat dini hari waktu setempat.

"Dua (lainnya) tewas di rumah sakit karena luka tembak dan yang kedelapan ditembak mati dalam pengejaran polisi," kata kantor gubernur.

Baca juga, Pergoki Perampokan, Seorang Warga Tewas.

Saat baku tembak terjadi, para perampok sempat menahan enam orang sebagai sandera. Mereka pun turut tewas dalam insiden tersebut.

Menurut laporan media lokal, lima dari enam sandera yang tewas bekerabat. Mereka termasuk dua anak berusia 13 dan 14 tahun.  Dalam kejadian itu, polisi berhasil menangkap tiga tersangka. Mereka segera ditahan guna menjalani proses penyelidikan lebih lanjut.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement