Senin 04 Feb 2019 04:37 WIB

Tujuh Orang Tewas Dalam Kecelakaan Kereta Di India

Kecelakaan erjadi di timur negara bagian Bihar pada Ahad (3/2) pagi waktu setempat.

Rep: Lintar Satria/ Red: Bayu Hermawan
Kecelakaan Kereta Api.
Foto: Republika/ Wihdan
Kecelakaan Kereta Api.

REPUBLIKA.CO.ID,  NEW DELHI -- Pejabat perkeretaapian India mengatakan tujuh orang tewas dalam kecelakaan kereta di timur negara bagian Bihar. Kecelakaan yang terjadi pada Ahad (3/2) pagi waktu setempat ini karena kereta tergelincir dari relnya.

Kereta 11 gerbong Seemanchal Express keluar dari relnya di dekat stasiun Sahadai Buzurg. Menteri Kereta Api India mengatakan tergelincirnya kereta ini terjadi sekitar 50 kilometer dari ibu kota negara bagian Patna.

Kecelakaan ini menjadi awal yang buruk untuk perkeretaapian India yang bermasalah. Pada tahun lalu ada sebanyak 60 orang tewas dalam kecelakaan kereta tahun lalu.

Ketika kereta komuter yang melaju dengan kecepatan tinggi melintasi sekerumunan orang di rel kereta di sebelah utara India. Rel kereta api di India dibangun di masa kolonial Inggris.

Perkeretaapian India memiliki catatan buruk dalam keselamatan penumpang. Hal ini disebabkan kecil investasi terhadap infrastruktur keselamatan.

India lebih memprioritaskan agar harga tiket api tetap murah. Sebab transportasi itu digunakan oleh 23 juta penduduk India setiap harinya.

sumber : Reuters
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement