Selasa 13 Aug 2019 17:03 WIB

Palestina Kecam Dukungan Terhadap Aneksasi Tepi Barat

Netanyahu berusaha memperoleh pengumuman Trump mengakui kedaulatan Israel.

Rakyat Palestina menggelar demonstrasi di perbatasan Israel dengan Jalur Gaza, Rabu (15/5). Palestina memperingati Hari Nakbah ke-71 yang menandai pengusiran massal mereka saat perang Timur Tengah 1948. Demonstrasi terjadi di Tepi Barat dan Jalur Gaza.
Foto: AP
Rakyat Palestina menggelar demonstrasi di perbatasan Israel dengan Jalur Gaza, Rabu (15/5). Palestina memperingati Hari Nakbah ke-71 yang menandai pengusiran massal mereka saat perang Timur Tengah 1948. Demonstrasi terjadi di Tepi Barat dan Jalur Gaza.

REPUBLIKA.CO.ID, RAMALLAH -- Juru Bicara Presiden Palestina Nabil Abu Rudeineh mengecam kemungkinan dukungan pencaplokan beberapa bagian Tepi Barat Sungai Jordan. Abu Rudeineh menegaskan setiap prosedur atau keputusan yang mempengaruhi hak nasional rakyat Palestina dan resolusi sah internasional harus dipandang tidak sah, demikian laporan Kantor Berita Palestina, WAFA, Selasa (13/8).

Ia mengeluarkan pernyataan itu saat menanggapi laporan media yang menyatakan Perdana Menteri Israel berusaha memperoleh pengumuman terbuka dari Presiden AS Donald Trump untuk mengakui kedaulatan Israel atas beberapa wilayah di Tepi Barat yang diduduki.

Baca Juga

Abu Rudeineh memperingatkan tindakan semacam itu akan memiliki dampak serius.  Tindakan itu akan mengikuti pengakuan AS atas Yerusalem sebagai Ibu Kota Israel.

Berlanjut penerobosan pemukim Yahudi ke dalam kompleks Masjid Al-Aqsha dan sikap AS mengenai masalah pengungsi Palestina serta gaji bagi keluarga tahanan Palestina serta mereka yang tewas oleh pasukan Israel. "Langkah ini, jika diambil, akan merupakan tindakan bermain api yang berlanjut," ujarnya.

Abu Rudeineh menekankan kestabilan dan keamanan tak bisa dipisahkan dan perdamaian bagaimanapun juga takkan bisa dicapai. "Tak satu langkah pun akan menegakkan hak (buat orang Israel), dan juga takkan menciptakan kenyataan palsu yang dapat bertahan," kata dia.

Sebagai kesimpulan, Abu Rudeineh kembali menyatakan rakyat Palestina akan mempertahankan tempat suci, warisan, sejarah dan hak nasionalnya, tak peduli berapa lama itu akan berlangsung, dan menyampaikan harapannya keadilan serta legitimasi rakyat Palestina akhirnya akan terwujud.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement