REPUBLIKA.CO.ID, WINA — Pemerintah Austria akan meminta warganya mengenakan masker saat berbelanja di supermarket. Hal itu dilakukan untuk memperlambat penyebaran virus korona baru Covid-19.
“Pada saat masker ini dibagikan di depan supermarket, adalah wajib mengenakannya di supermarket,” kata Kanselir Austria Sebastian Kurz pada Senin (30/3).
Masker yang dijadwalkan mulai dibagikan pada Rabu (1/4) adalah masker MNS. Menurut Kurz, dalam waktu dekat semua warga Austria akan diminta mengenakannya saat berada di ruang publik.
Sejauh ini Austria memiliki lebih dari 9.000 kasus Covid-19 dengan jumlah korban meninggal mencapai 108 jiwa. Kurz mengklaim saat ini kapasitas fasilitas kesehatannya masih mampu merawat para pasien.
Namun dia memprediksi kapasitas itu akan terlampaui pada pertengahan April mendatang. “Saat ini infeksi jauh terlalu tinggi,” ujar Kurz, dilansir dari Reuters.