Ahad 17 May 2020 05:02 WIB

Infeksi Covid-19 di Singapura Lampaui 27.000 Kasus

Sebagian kasus baru Covid-19 berasal dari asrama pekerja asing.

Red: Nur Aini
Staf medis melakukan tes swab Covid19 kepada pekerja dari Asia Selatan di asrama pekerja asing Westlite Mandai, Singapura.
Foto: EPA-EFE / WALLACE WOON
Staf medis melakukan tes swab Covid19 kepada pekerja dari Asia Selatan di asrama pekerja asing Westlite Mandai, Singapura.

REPUBLIKA.CO.ID, SINGAPURA -- Singapura melaporkan 465 kasus baru Covid-19 baru sehingga total mencapai 27.356 kasus pada Sabtu (16/5).

Kementerian Kesehatan Singapura menyampaikan sebagian besar kasus berasal dari pemegang izin kerja yang tinggal di asrama pekerja asing. Sedangkan, empat kasus berasal dari warga Singapura atau permanent resident.

Baca Juga

Singapura melakukan lockdown parsial untuk mencegah Covid-19 hingga 1 Juni mendatang. Dalam aturan itu, semua tempat kerja akan tetap tutup kecuali yang menyediakan layanan mendasar.

Warga juga dilarang meninggalkan rumah mereka kecuali untuk membeli kebutuhan dasar.

Berita ini dilansir dari: https://www.aa.com.tr/id/nasional/infeksi-covid-19-di-singapura-lampaui-27000/1843013

sumber : Anadolu Agency
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement