REPUBLIKA.CO.ID, BANGKOK -- Thailand mengonfirmasi empat kasus baru corona pada Minggu dan tak ada kematian baru. Ini menjadikan jumlah keseluruhan infeksi sebanyak 3.081 dengan 57 kematian sejak Januari.
"Pasien-pasien baru tiba di Thailand dari Uni Emirat Arab, Turki dan Arab Saudi dan berada dalam karantina negara," kata Panprapa Yongtrakul, seorang juru bicara untuk Pusat Administrasi Situasi Covid-19, lembaga pemerintah.
Infeksi-infeksi lokal melambat. Lebih dari dua pekan terakhir, kata Panprapa, sekitar 80 persen kasus baru terjadi pada warga Thailand yang pulang dari luar negeri.
Thailand akan mulai membuka kembali pada Senin (2/6) lebih banyak bisnis yang dikategorikan dalam risiko menengah hingga tinggi. Bisnis yang dibuka itu termasuk bioskop-bioskop dan pusat-pusat kebugaran.
Wabah corona telah mengakibatkan perekonomian di mana-mana mengalami tekanan berat. Negara-negara mengalokasikan dana besar untuk membantu menghidupkan kembali sektor-sektor usaha yang paling terdampak, termasuk usaha mikro kecil dan menengah.