Rabu 08 Jul 2020 21:41 WIB

Siswi SD di AS Galang Dana Demi Kenalkan Keberagaman

Siswi SD bagikan krayon aneka warna untuk kenalkan warna kulit dari seluruh dunia

Rep: Gumanti Awaliyah/ Red: Christiyaningsih
Siswi SD bagikan krayon aneka warna untuk kenalkan warna kulit dari seluruh dunia. Ilustrasi.
Foto: AP
Siswi SD bagikan krayon aneka warna untuk kenalkan warna kulit dari seluruh dunia. Ilustrasi.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Untuk mengampanyekan toleransi dan keberagaman, seorang siswi sekolah dasar (SD) di Amerika Serikat (AS) bernama Madison Wilson menggalang donasi untuk menyumbangkan krayon ragam warna ke sekolah-sekolah di AS. Itu dilakukan supaya anak-anak dari semua warna kulit bisa menggambar dirinya dengan akurat.

Krayon yang akan dibagikan berisi 24 warna yang diformulasikan khusus mewakili semua warna kulit yang ada di dunia. Ada warna Deepest Almond, Medium Golden, Light Rose, dan warna krayon lain yang lebih mewakilkan keragaman yang berkembang di seluruh dunia.

Baca Juga

Dengan begitu, Madison berharap anak-anak sebayanya dapat mencipta karya seni yang lebih realistis dan lebih berguna bagi mereka. Diharapkan juga, semakin banyak anak sebayanya yang menghargai keberagaman.

Tak hanya itu, Madison juga telah membuat laman GoFundMe yang nantinya akan digunakan untuk membeli buku multikultural dari toko buku lokal dan menyumbangkannya ke sekolah.

"Hai, saya Madison! Saya ingin menjadi ahli paleontologi ketika dewasa nanti. Saya menggalang donasi untuk menyumbangkan krayon dan buku multi-budaya ke sekolah-sekolah. Selama ini sering kali hanya ada buku dengan anak-anak berkulit putih, padahal harusnya ada buku dengan anak-anak berkulit coklat seperti saya," kata Madison seperti dilansir Hello Magazine, Rabu (8/7).

Madison berencana menyumbang 1.000 kotak krayon dan 500 buku dengan segala macam karakter utama. "Maukah Anda membantu saya? Saya harus mengumpulkan uang sampai 15 Juli 2020," kata Madison dalam kampanyenya.

Sejak meluncurkan GoFundMe, Madison telah menerima beberapa sumbangan dari seluruh penduduk di berbagai negara. Tindakan Madison juga dinilai brilian, mengingat dia juga masih duduk di sekolah dasar.

"Kamu orang yang sangat inspiratif dan baik hati! Terima kasih telah melakukan ini," tulis warganet.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement