Senin 21 Sep 2020 07:21 WIB

Serangan Houthi di Arab Saudi Lukai Lima Warga Sipil

Serangan kelompok Houthi ke sebuah desa di Jazan melukai lima orang warga sipil

Rep: Lintar Satria/ Red: Christiyaningsih
Kelompok pemberontak Houthi melakukan serangan ke sebuah desa di Jazan dan melukai lima orang warga sipil. Ilustrasi.
Foto: Anadolu Agency
Kelompok pemberontak Houthi melakukan serangan ke sebuah desa di Jazan dan melukai lima orang warga sipil. Ilustrasi.

REPUBLIKA.CO.ID, KAIRO -- Kantor berita Arab Saudi melaporkan serangan kelompok Houthi ke sebuah desa di Jazan melukai lima orang warga sipil. Kelompok pemberontak Yaman yang didukung Iran itu melepaskan tembak rudal ke arah Arab Saudi.

Pada Ahad (20/9) kantor berita SPA mengutip juru bicara pertahanan warga sipil. Orang itu mengatakan ada tiga mobil yang rusak di perbatasan desa.

Baca Juga

Sebanyak lima orang warga sipil mengalami luka ringan karena pecahan benda tajam. Belum ada konfirmasi resmi serangan tersebut dilakukan oleh kelompok pemberontak Houthi yang berperang melawan Arab Saudi selama lima tahun terakhir.

Kelompok tersebut kerap menembakan rudal ke kota-kota Arab Saudi tapi sebagian besar rudal tersebut berhasil dicegat. Arab Saudi berperang melawan Houthi sejak koalisi yang dipimpin kerajaan melakukan intervensi di Yaman.

Arab Saudi ingin mengembalikan pemerintahan di Sana'a yang Houthi gulingkan pada tahun 2014 lalu. Yaman dianggap sebagai medan perebutan pengaruh antara Arab Saudi dan Iran di kawasan.

sumber : Reuters
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement