Jumat 25 Sep 2020 23:34 WIB

Keponakan Pablo Escobar Temukan 18 Juta Dolar di Rumahnya

Keponakan Raja Kokain Pablo Escobar Temukan 18 Juta Dolar di Tembok Rumahnya

Rep: deutsche welle/ Red: deutsche welle
picture-alliance/AP Photo
picture-alliance/AP Photo

Nicolas Escobar menceritakan kepada media lokal, dia menemukan sebuah persembunyian di dinding rumah di Medellin, Kolombia, yang digunakan pamannya Pablo Escobar sebagai markas besar sindikat narkoba dann kokain.

Jaringan berita Red Mas Noticias hari Rabu (23/9) melaporkan, keponakan Pablo Escobar menemukan kantong plastik yang disembunyikan dalam dinding berisi uang senilai 18 juta dolar AS.

Nicolas Escobar menceritakan, dia tadinya mencium bau tidak sedap dari bagian tertentu di rumah itu. Setelah membongkar dinding, dia menemukan tempat persembunyian itu. Selain ada uang, kantong plastik itu juga berisi berisi bongkahan emas, radio komunikasi, tape perekam, mesin tik, pena dan kamera. Tapi karena sudah terlalu tua, film di kamera itu tidak bisa diproses lagi.

Raja Kokain yang menyerahkan diri

Medellin adalah pusat sindikat narkoba Kolombia yang terkenal kaya dan brutal. Di kota itu masih banyak beredar berbagai ceritab tentang Pablo Escobar, yang diserbut-sebut sebagai penjahat terkaya dalam sejarah, dengan pendapatan miliaran dolar setahun.

Pablo Escobar dituduh memerintahkan atau melakukan sendiri pembunuhan atas sekitar 6000 orang. Kekayannya ditaksir sekitar 50 miliar dolar. Dia konon memiliki yacht mewah, kebun binatang pribadi dan kuda pacuan yang mahal. Setiap hari, sindikat narkoba Medellin menyelundupkan sampai 15 ton Kokain.

Pablo Escobar tahun 1991 menyerahkan diri kepada pihak berwenang, dan dijatuhi hukuman lima tahun penjara atas sejumlah dakwaan, tetapi dia mencapai kesepakatan dengan Presiden Kolombia saat itu, Cesar Gaviria, bahwa dia akan ditahan dalam penjara yang dia bangun sendiri dan tidak akan diekstradisi ke AS.

Sempat menghilang, akhirnya tewas tertembak

Tahun 1992, aparat keamanan bermaksud memindahkan Pablo Escobar ke fasilitas tahanan lain, tetapi dia melarikan diri dan sempat menghilang.

Tahun 1993 dia ditemukan di Medellin dan ditembak mati polisi ketika mencoba melarikan diri di atap-atap rumah. Pablo Escobar tewas pada usia 44 tahun.

Kepada media lokal Nicolas Escobar menerangkan, uang belasan juta dolar yang ditemukan di dinding rumah pamannya itu sudah terlalu tua, dan sekarang sudah tidak laku lagi.

hp/vlz (dpa, focus online)

Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan deutsche welle. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab deutsche welle.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement