Senin 28 Dec 2020 11:34 WIB

Lewandowski Pemain Terbaik Globe Soccer Awards 2020

Cristiano Ronaldo menyabet gelar Pemain Terbaik Abad 21

Robert Lewandwoski menerima penghargaan Pemain Terbaik 2020 dalam acara Globe Soccer Awards di Dubai, Ahad (27/12).
Foto: EPA-EFE/ALI HAIDER
Robert Lewandwoski menerima penghargaan Pemain Terbaik 2020 dalam acara Globe Soccer Awards di Dubai, Ahad (27/12).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Robert Lewandowski menambah koleksi trofi pribadinya. Usai memenangkan Pemain Terbaik FIFA 2020, penyerang Bayern Muenchen ini mendapatkan penghargaan sebagai Pemain Terbaik 2020 dari Globe Soccer Awards yang berlangsung pada acara Dubai International Sports Cenference di Armany Luxury Hotel, Dubai, Uni Emirat Arab, Ahad (27/12).

Penghargaan tahunan kepada insan sepak bola yang juga dikenal dengan Dubai d'Ors ini diorganisasi oleh Silva International Investment dan Tomasso Bendoni sejak 2010.

Baca Juga

Lewandowski tidak sendirian. Pelatih Muenchen Hansi Flick mendapatkan gelar sebagai pelatih terbaik mengalahkan Juergen Klopp dari Liverpool dan Gian Piero Gasperini dari Atalanta. Sementara Muenchen dinobatkan sebagai Tim Terbaik 2020.

Pada saat yang sama, Globe Soccer Awards juga memberikan penghargaan terbaik untuk abad 21. Untuk kategori ini, Cristiano Ronaldo menjadi pemenang dengan dinobatkan sebagai Pemain Terbaik Abad 21 karena prestasinya bersama Real Madrid. Ronaldo mengalahkan Lionel Messi, Ronaldinho, dan Mohamed Salah.

 Pep Guardiola meraih penghargaan Pelatih Terbaik Abad 21 mengalahkan Jose Mourinho, Zinedine Zidane, dan Sir Alex Ferguson. Sementara Real Madrid kebagian gelar Tim Terbaik Abad 21.

“Real Madrid adalah klub yang sangat sukses berkat dukungan dari banyak penggemar kami yang mendorong kami untuk terus berkembang,” kata Emilio Butragueno, yang menerima penghargaan atas nama Real Madrid, dikutip dari Marca, Senin (28/12). 

Tak ketinggalan, Jorge Mendes memenangkan penghargaan sebagai agen terbaik abad ini. Iker Casillas dan Gerard Pique pun mendapat pengakuan atas karier masing-masing.

Finalis Globe Soccer Awards dipilih oleh penggemar dari seluruh dunia, serta juri beranggotakan 25 orang termasuk di antaranya Eric Abidal, Antonio Conte, dan Deco.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement