Kamis 21 Jan 2021 13:37 WIB

Trump Tinggalkan Gedung Putih: Ini Bukan Perpisahan Panjang

Trump akan berbicara di Pangkalan Bersama Andrews sebelum menuju ke Florida

Red: Nur Aini
residen Amerika Serikat (AS) ke-45 yang penuh kontroversi di akhir jabatannya, Donald Trump, pada Rabu (20/1), resmi meninggalkan Gedung Putih untuk terakhir kalinya
residen Amerika Serikat (AS) ke-45 yang penuh kontroversi di akhir jabatannya, Donald Trump, pada Rabu (20/1), resmi meninggalkan Gedung Putih untuk terakhir kalinya

 

REPUBLIKA.CO.ID, WASHINGTON -- Presiden Amerika Serikat (AS) ke-45 yang penuh kontroversi di akhir jabatannya, Donald Trump, pada Rabu (20/1), resmi meninggalkan Gedung Putih untuk terakhir kalinya menjelang upacara pelantikan Joe Biden.

Baca Juga

Jabatan kepresidenan adalah "kehormatan besar" dan "kehormatan seumur hidup," kata Trump kepada wartawan sebelum naik helikopter. Dia menambahkan harapannya bahwa "ini bukan perpisahan jangka panjang."

Trump akan menghadiri upacara perpisahan di Pangkalan Bersama Andrews di Maryland di mana dia diharapkan untuk memberikan pidato. Setelah itu dia akan menuju ke negara bagian Florida untuk memulai kehidupan pribadi pasca-kepresidenannya.

Trump sebelumnya mengumumkan dia tidak akan menghadiri pelantikan Biden, sesuatu keputusan yang melanggar tradisi sejak hampir 200 tahun lalu. Biasanya, presiden yang selesai masa jabatannya dan presiden terpilih datang ke gedung Capitol bersama-sama untuk mengikuti upacara pelantikan untuk menunjukkan penyerahan kekuasaan AS.

Tradisi tersebut telah ada "dengan sedikit pengecualian" sejak 1837, menurut Komite Kongres Gabungan tentang Upacara Pelantikan. Di akhir masa jabatannya Trump dituding sebagai penyebab terjadinya penyerbuan ke gedung Capitol oleh pendukung fanatiknya. 

Akibatnya Trump menghadapi proses pemakzulan kedua, satu-satunya Presiden AS yang dua kali menghadapi proses pemakzulan di Dewan Perwakilan AS.  

sumber : https://www.aa.com.tr/id/dunia/trump-resmi-tinggalkan-gedung-putih/2116948
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement