Senin 15 Mar 2021 06:36 WIB

Menteri Tenaga Kerja Prancis Positif Covid-19

Tahun lalu terdapat beberapa pejabat Prancis yang terinfeksi Covid-19.

Rep: Kamran Dikarma/ Red: Nidia Zuraya
Ilustrasi Covid-19
Foto: Pixabay
Ilustrasi Covid-19

REPUBLIKA.CO.ID, PARIS -- Menteri Tenaga Kerja Prancis Elizabeth Borne (59 tahun) positif terinfeksi Covid-19. Meski terdapat beberapa gejala, Borne mengaku dalam kondisi stabil dan akan tetap bekerja selagi menjalani masa isolasi.

“Setelah dinyatakan positif Covid-19, saya akan terus menjalankan tanggung jawab saya dari jarak jauh," kata Borne pada Ahad (14/3). Borne adalah pejabat tinggi terbaru Prancis yang terinfeksi Covid-19.

Baca Juga

Tahun lalu terdapat beberapa pejabat Prancis yang terinfeksi Covid-19. Mereka antara lain Presiden Emmanuel Macron, Menteri Keuangan Bruno Le Maire, dan Menteri Kebudayaan Franck Riester.

Saat ini Prancis masih terus berupaya menekan angka kasus baru Covid-19 meski tak lagi menerapkan karantina wilayah (lockdown) berskala nasional. Sebagai gantinya, Prancis memberlakukan lockdown pada akhir pekan di beberapa wilayah dan pembatasan yang lebih ketat.

Sejauh ini Prancis telah mencatatkan lebih dari 4,1 juta kasus Covid-19. Pandemi telah menyebabkan 90.583 warga di sana meninggal. 

sumber : Reuters
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement