Rabu 16 Jun 2021 16:54 WIB

Kebijakan Warga Negara Baru Korsel Picu Sentimen Anti-China

Sebagian besar warga negara baru di Korsel dari China menuai kritik

Rep: Dwina Agustin/ Red: Nur Aini
Bendera Korea Selatan
Foto:

 

Bagi antara komunitas imigran, langkah-langkah yang diusulkan tidak dianggap sepadan dengan reaksi yang muncul. "Orang-orang anti-China dapat menggunakan masalah ini sebagai dalih untuk menyerang orang China-Korea," kata pemimpin redaksi E Korea World, sebuah surat kabar lokal untuk orang China-Korea, Kim Yong-phil.

Naturalisasi jarang terjadi di Korea Selatan hingga awal 2000-an. Hanya 33 orang asing yang memperoleh kewarganegaraan Korea Selatan pada 2000.

Tapi, menurut data imigrasi, terjadi peningkatan menjadi hampir 14.000 tahun lalu. Hampir 58 persen berasal dari China dan 30 persen dari Vietnam. Sisanya termasuk orang-orang dari Mongolia, Uzbekistan, dan Jepang.

Lebih dari 70 persen dari 865.000 warga negara China yang tinggal di Korea Selatan adalah keturunan Korea. Pandangan negatif tentang China di antara orang Korea Selatan telah mencapai titik tertinggi dalam sejarah baru-baru ini.

Menurut Pew Research, sebanyak 75 persen memiliki pendapat yang tidak baik tentang mereka akhir tahun lalu. Angka itu menanjak dibandingkan dengan sekitar 37 persen pada 2015.

sumber : Reuters
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement