Kamis 01 Jul 2021 18:47 WIB

Pangeran William dan Harry Resmikan Patung Putri Diana

Peresmian itu bertepatan dengan hari ulang tahun Putri Diana yang ke-60.

Rep: Rizky Jaramaya/ Red: Nur Aini
Mendiang Putri Diana
Foto: telegraph.co.uk
Mendiang Putri Diana

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Pangeran William dan Harry dijadwalkan akan meresmikan patung  mendiang ibu mereka, Putri Diana pada Kamis (1/7). Peresmian itu bertepatan dengan hari ulang tahun Putri Diana yang ke-60.

Patung tersebut dibangun untuk menghormati Diana, yang tewas dalam kecelakaan mobil di Paris pada 1997. Patung Putri Diana akan diresmikan di Taman Sunken, Istana Kensington di pusat kota London yang pernah menjadi tempat tinggal Diana.

Baca Juga

William dan Harry telah berbicara tentang trauma mendalam karena kehilangan ibu mereka dalam kecelakaan. Kehilangan itu telah mempengaruhi kesehatan mental mereka selama bertahun-tahun.

Pada 2017, William dan Harry menunjuk pematung Ian Rank-Broadley untuk membuat patung Putri Diana.

Peresmian patung Putri Diana akan dihadiri oleh beberapa tamu undangan dalam kelompok kecil, termasuk keluarga dekat Diana. Peresmian akan dilakukan di di Istana Kensington, tempat William. Patung itu akan menjadi peringatan kedua bagi Diana di London, setelah air mancur sepanjang 210 meter (689 kaki) diresmikan di Hyde Park pada 2004. 

Acara peresmian patung Putri Diana akan menjadi fokus bagi media Inggris. Karena, William dan Harry tidak saling berbicara sejak Harry dan istrinya, Meghan Merkel memutuskan untuk keluar dari istana. Selain itu, dalam sebuah wawancara dengan Oprah Winfrey, Meghan mengungkapkan bahwa Kerajaan Inggris telah bersikap rasis terhadap dirinya.

"Saya pikir ini akan sangat canggung," kata komentator kerajaan Penny Junor kepada Reuters. "Mereka akan mengadakan peresmian dan kamera akan menyorot mereka, tetapi tidak satu pun dari mereka yang pandai menyembunyikan emosi," ujarnya. 

sumber : Reuters
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement