Sabtu 28 Aug 2021 01:00 WIB

Biden: AS akan Buru Teroris dengan Kekuatan dan Presisi

AS akan melanjutkan evakuasi sambil membuat rencana untuk menyerang kelompok teror

AS akan melanjutkan evakuasi sambil membuat rencana untuk menyerang kelompok teror ISIS-K.
AS akan melanjutkan evakuasi sambil membuat rencana untuk menyerang kelompok teror ISIS-K.

REPUBLIKA.CO.ID, ANKARA - Presiden Amerika Serikat Joe Biden pada Kamis mengonfirmasi bahwa serangan di luar bandara Kabul di Afghanistan yang menewaskan sedikitnya 13 tentara Amerika dilakukan oleh kelompok teroris ISIS-K, afiliasi Daesh/ISIS di Afghanistan, dan berjanji untuk menanggapi dengan kekuatan dan ketepatan.

"Kami tidak akan memaafkan, kami tidak akan melupakan, kami akan memburu Anda dan membuat Anda membayar," kata Biden, mengacu pada ISIS-K, musuh bebuyutan Taliban.

Baca Juga

Menyampaikan sambutan dari Ruang Timur Gedung Putih tentang serangan teroris di Bandara Internasional Hamid Karzai, dia mengatakan AS akan melanjutkan evakuasi sambil membuat rencana untuk menyerang kelompok teror ISIS-K. "Amerika tidak akan terintimidasi," tegas Biden.

Sejumlah ledakan mengguncang ibu kota Afghanistan pada Kamis, termasuk dua di luar bandara kota itu, menewaskan puluhan orang dan melukai lebih dari 140 orang, menurut laporan media dan koresponden Anadolu Agency di lapangan.

sumber : https://www.aa.com.tr/id/dunia/biden-as-akan-buru-teroris-respons-dengan-kekuatan-dan-presisi/2347603
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement