Jumat 24 Sep 2021 00:25 WIB

FDA Dukung Booster Vaksin Covid-19 Secara Terbatas

Keputusan FDA tak sejalan dengan harapan Biden untuk berikan booster bagi semua.

Rep: Rizky Suryarandika/ Red: Reiny Dwinanda
 Vaksin Covid19 Pfizer-Biontech. FDA hanya mengizinkan pemberian dosis booster vaksin Covid-19 untuk kelompok target.
Foto: EPA-EFE/DANIEL POCKETT
Vaksin Covid19 Pfizer-Biontech. FDA hanya mengizinkan pemberian dosis booster vaksin Covid-19 untuk kelompok target.

REPUBLIKA.CO.ID, NEW YORK -- Amerika Serikat (AS) bergerak selangkah lebih dekat untuk memberikan dosis booster vaksin Covid-19 Pfizer kepada warga lanjut usia (lansia) dan orang lain yang berisiko tinggi atau memiliki komorbid. Food and Drug Administration (FDA) telah menandatangani penggunaan dosis penguat bagi kelompok target.

Dilansir AP pada Kamis (23/9), FDA mengizinkan dosis booster untuk orang Amerika yang berusia 65 tahun ke atas, orang dewasa yang lebih muda yang memiliki penyakit kronis. Warga yang memiliki pekerjaan yang menempatkan mereka pada risiko tinggi tertular Covid-19 juga akan mendapat booster.

Baca Juga

Keputusan itu sebenarnya meleset dari rencana Presiden AS Joe Biden untuk memberikan dosis ketiga kepada hampir semua orang dewasa guna menopang perlindungan di tengah penyebaran varian delta yang sangat menular. Namun, lebih banyak rintangan peraturan terbentang di depan sebelum pemberian booster dapat dimulai.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement