REPUBLIKA.CO.ID, TEXAS -- Penyelidikan genetik menemukan adanya kaitan kasus penyakit tropis langka yang disebut melioidosis dengan semprotan pengharum ruangan yang dijual di Walmart. Paparan bakteri tersebut telah membuat empat orang di Georgia, Texas, Minnesotam, dan Kansas jatuh sakit dan dua di antaranya meninggal dunia.
Pusat Pencegahan Pengendalian Penyakit AS (CDC) menyerukan konsumen yang mungkin menemukan botol Better Homes & Gardens Essential Oil Infused Aromatherapy Room Spray with Gemstones atau aroma lain di lini produk yang sama yang dibeli dari Walmart untuk tidak membuangnya sembarangan. Masyarakat juga diminta untuk tidak menuangkan isinya ke saluran pembuangan.
CDC menjelaskan, bakteri yang menyebabkan melioidosis biasanya tidak hidup di tanah dan air di Amerika Serikat. Ada bahaya di masa depan yang bisa terjadi andaikan bakteri itu berkembang biak di alam setempat.
"Jika botol semprot berakhir di tempat pembuangan sampah, bakteri dapat berkembang biak dan menyebabkan kasus melioidosis di masa depan di Amerika Serikat," kata CDC dalam sebuah pernyataan, dilansir CNN, Rabu (27/10).
CDC menganjurkan konsumen untuk mengembalikannya ke Walmart. Mereka bisa menukarnya dengan meminta kembalian uang dan kartu hadiah.
"Masukkan botol dalam dua kantong bersegel yang bersih dan bening lalu simpan di dalam kotak kardus kecil. Kembalikan produk yang telah dibungkus itu ke toko Walmart," kata CDC dalam instruksi daring.
Lebih lanjut, CDC menganjurkan konsumen untuk mencuci seprai atau kain yang mungkin telah terpapar semprotan aromaterapi itu. Seprai cukup dicuci dengan deterjen biasa dan dikeringkan sepenuhnya dalam pengering panas.
"Kalau mau, bisa pakai pemutih," kata CDC.