REPUBLIKA.CO.ID, KYIV -- Ibu kota Ukraina Kyiv kembali diguncang beberapa ledakan pada Jumat pagi (25/2/2022) di hari kedua intervensi militer Rusia. Rentetan ledakan terdengar pada pukul 04.20 waktu setempat (0220GMT).
Pada Kamis (24/2/2022), ledakan serupa terjadi di kota Kharkov, Kramatorsk, Mariupol, Mykolaiv dan kota pelabuhan Odessa, serta di ibu kota Kyiv. Semuanya diserang oleh pasukan Rusia.
Di tengah ledakan di Kyiv, sirene terdengar di seluruh kota memperingatkan masyarakat untuk mencari perlindungan dari intervensi Rusia. Beberapa warga sipil juga mencoba meninggalkan kota, sementara lainnya berlindung di stasiun kereta bawah tanah dan ruang bawah tanah.
Intervensi militer Rusia di Ukraina diumumkan Kamis pagi oleh Presiden Vladimir Putin, dan pada hari pertama operasi, lebih dari 130 orang termasuk warga sipil tewas, menurut Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky.
Baca juga:
Sebanyak 2000 Ekor Kucing Disterilisasi Setiap Tahunnya
UNHCR Minta Negara Tetangga Ukraina Buka Perbatasan
Wagub Riza Minta Warisan Program Anies Dilanjutkan pada 2023