Rabu 06 Apr 2022 15:30 WIB

Istri Legenda Pebulu Tangkis Ini Garap Usaha Skincare

Masalah kulit banyak dialami sebagian warga Indonesia.

Rep: Rizky Suryarandika/ Red: Andi Nur Aminah
Produk skincare dengan merek Biotalk buatan Istri legenda pebulu tangkis Indonesia Hariyanto Arbi, Wiwiek Wiral Arbi.
Foto: Biotalk
Produk skincare dengan merek Biotalk buatan Istri legenda pebulu tangkis Indonesia Hariyanto Arbi, Wiwiek Wiral Arbi.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Istri legenda pebulu tangkis Indonesia Hariyanto Arbi, Wiwiek Wiral Arbi, menyadari masalah kulit yang dialami sebagian warga Indonesia. Ia pun berinisiatif membuat usaha skincare dengan merek Biotalk. 

Wiwiek mengatakan keluhan kulit yang diawali dengan gejala gatal dan ruam kemerahan memang sering terjadi dan dialami sebagian masyarakat. Rasa gatalnya seringkali bisa diredakan dengan obat, namun berbeda dengan gatal karena eksim. 

Baca Juga

"Eksim adalah reaksi alergi pada kulit dengan ciri khas berupa kemerahan, rasa gatal hingga kering bersisik. Penyebab utama terjadinya eksim bisa dari berbagai faktor," kata Wiwiek dalam keterangan pers yang diterima Republika.co.id, Rabu (6/4). 

Wiwiek pun pernah berjuang mengatasi masalah eksim. Namun ia merasa kesulitan menemukan skincare yang cocok. Sehingga ia melahirkan produk Biotalk. 

“Dulu ketika awal berjuang, sangat sulit menemukan skincare yang cocok. Dari sana muncul keinginan saya untuk membantu orang-orang yang juga memiliki struggle yang sama," ujar Wiwiek. 

Wiwiek menjamin produknya sudah lolos verikasi BPOM. "Produk skincare dan bodycare natural ini sudah terverifikasi oleh BPOM, sehingga aman untuk digunakan kulit normal maupun sensitif," lanjut Wiwiek.

Sejak 2015, Biotalk memang merangkul pejuang eksim, psoriasis, kulit sensitif, dan kulit kering. Keunggulan Biotalk karena menggunakan tiga bahan yaitu calendula, coffee dan charcoal. 

"Ketiga bahan itu memiliki segudang manfaat untuk meredakan inflamasi kulit eksim dan psoriasis, memudarkan stretch mark, hingga mengurangi jerawat pada wajah dan tubuh," ucap Wiwiek. 

Dalam momen Ramadhan ini, Biotalk mengadakan kampanye #NoMoreKulitHaus dengan beberapa aktivitas seperti kegiatan berbagi takjil, bincang seru bersama beberapa dokter spesialis kulit, serta menghadirkan hampers Ramadhan. Kehadiran dokter spesialis kulit agar mereka bisa diskusi langsung mengenai eksim dan bagaimana penanganannya. "Dengan #NoMoreKulitHaus kami ingin merangkul para eczema survivor yang berjuang dengan kulit kering dan dehidrasinya," ucap Wiwiek. 

Saat ini Biotalk diketahui memiliki lebih dari 10 macam produk, dengan penjualan beberapa produk best seller lebih dari 10 ribu buah. Adapun tiga produk unggulan Biotalk yaitu Honey Goatsmilk Oatmeal, Calendula Salve dan Calendula Lotion. Ketiganya mampu meredakan gejala eksim sekaligus memudarkan bekasnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement