Sabtu 11 Jun 2022 03:55 WIB

Pencarian Helikopter Hilang di Italia Terus Berlanjut

Helikopter hilang dari radar setelah penerbangan memasuki cuaca buruk

Helikopter menghilang dari layar radar setelah penerbangan memasuki cuaca buruk
Foto: airforce.mil.nz
Helikopter menghilang dari layar radar setelah penerbangan memasuki cuaca buruk

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Dinas penyelamatan Italia melanjutkan pencarian pada Jumat (10/6/2022) untuk sebuah helikopter yang menghilang pada Kamis (9/6/2022) dengan tujuh orang di dalamnya, termasuk empat pengusaha Turki, kata polisi.

Helikopter itu lepas landas dari Lucca di Tuscany dan menuju wilayah utara kota Treviso ketika menghilang dari layar radar setelah penerbangan memasuki cuaca buruk di atas daerah berbukit dan berhutan. Pencarian awal pada Kamis tidak menemukan jejak helikopter tersebut.

Empat penumpang adalah karyawan perusahaan Turki Eczacibasi Consumer Products yang menghadiri pameran teknologi kertas, kata perusahaan itu dalam sebuah pernyataan.

"Kami telah diberitahu bahwa upaya pencarian oleh otoritas Italia terus berlanjut... Kami berharap dapat menerima kabar baik sesegera mungkin," kata perusahaan itu.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement