Sabtu 25 Jun 2022 00:20 WIB

Bantu Korban Gempa di Afghanistan, MER-C akan Kirim Tim Bedah

MER-C menilai perlu ada rumah sakit lapangan untuk tangani korban gempa Afghanistan.

Kondisi Desa Gayan di Provinsi Paktia, Afghanistan, 23 Juni 2022. Lebih dari 1.000 orang tewas dan lebih dari 1.500 lainnya terluka setelah gempa berkekuatan 5,9 melanda Afghanistan timur sebelum fajar pada 22 Juni. MER-C akan mengirimkan tim bedah untuk membantu korban gempa Afghanistan.
Foto:

Menurut dr Sarbini, perlu ada rumah sakit lapangan di Afghanistan. Gempa bumi berkekuatan 6,1 skala Richter mengguncang Afghanistan pada 22 Juni 2022.

Lokasi gempa berada sekitar 44 kilometer dari kota Khost, yang terletak di dekat perbatasan Afgahnsitan dengan Pakistan. Gempa terjadi pada dini hari waktu setempat ketika warga sedang tertidur sehingga banyak orang tidak dapat menyelamatkan diri.

Data sementara menyebutkan bahwa sedikitnya 1.000 orang meninggal dunia dan 1.500 lainnya mengalami luka-luka. Jumlah tersebut diperkirakan akan terus bertambah karena upaya pencarian masih terus dilakukan untuk menemukan korban yang tertimpa reruntuhan bangunan.

 

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement