Rabu 21 Sep 2022 05:55 WIB

Presiden Erdogan: Turki Tempuh Langkah Bersejarah dalam Pendidikan

Turki memberikan layanan pendidikan gratis untuk anak-anak dari tk hingga universitas

Turki telah mengambil langkah
Turki telah mengambil langkah

REPUBLIKA.CO.ID., ANKARA -- Turki telah mengambil langkah "bersejarah" dalam bidang pendidikan selama 20 tahun terakhir, kata Presiden Recep Tayyip Erdogan pada Senin (19/9/2022).

"Selama 20 tahun terakhir, kami telah mengambil langkah bersejarah untuk memperluas program pendidikan, meningkatkan kualitas pendidikan dan memastikan kesempatan yang sama," kata Erdogan pada Transforming Education Summit di markas besar PBB di New York.

Erdogan mengatakan cita-cita masyarakat yang kuat dan negara yang kuat hanya dapat dicapai dengan memanfaatkan sumber daya manusia dengan baik dan melalui proses pendidikan yang berkualitas.

Turki memberikan layanan pendidikan gratis untuk anak-anak dari taman kanak-kanak hingga universitas, tambah dia.

Presiden Erdogan menekankan bahwa Turki, dengan program beasiswanya, menawarkan pendidikan gratis di negara itu kepada ribuan pelajar di berbagai tingkat setiap tahun.

"Kami tidak memisahkan anak-anak dari lebih dari 4 juta pengungsi yang kami tempati di negara kami dari anak-anak kami sendiri, dan kami melakukan segala upaya untuk pendidikan mereka," ujar dia.

 

sumber : https://www.aa.com.tr/id/turki/presiden-erdogan-turki-tempuh-langkah-bersejarah-dalam-pendidikan/2689479
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement