Jumat 03 Mar 2023 06:15 WIB

AS Kecam Menteri Israel yang Serukan Hapus Desa Palestina

Menteri keuangan Israel menyerukan untuk menghapus desa Palestina, Huwara.

Website Anadolu Agency Memuat Ringkasan Berita-Berita yang Ditawarkan kepada Pelanggan  melalui Sistem Penyiaran Berita AA (HAS).  Mohon hubungi kami untuk memilih berlangganan.
Website Anadolu Agency Memuat Ringkasan Berita-Berita yang Ditawarkan kepada Pelanggan melalui Sistem Penyiaran Berita AA (HAS). Mohon hubungi kami untuk memilih berlangganan.

REPUBLIKA.CO.ID., WASHINGTON -- Amerika Serikat (AS) pada Rabu (1/3/2023) mengecam pernyataan yang dikeluarkan menteri keuangan Israel yang menyerukan untuk menghapus desa Palestina, Huwara.

Otoritas AS mengatakan itu tindakan "tidak bertanggung jawab", "memuakkan" dan "menjijikkan."

“Sama seperti kami mengutuk hasutan Palestina untuk melakukan kekerasan, kami mengutuk pernyataan provokatif ini yang juga merupakan hasutan untuk melakukan kekerasan,” kata juru bicara Departemen Luar Negeri AS Ned Price kepada wartawan.

Dia mendesak Perdana Menteri Israel Netanyahu dan pejabat senior Israel lainnya untuk “menolak dan menyangkal komentar-komentar ini secara terbuka dan jelas.”

Menteri Keuangan Israel Bezalel Smotrich mengatakan Huwara harus "dimusnahkan" oleh pemerintah Israel setelah kekerasan baru-baru ini di desa-desa pendudukan Tepi Barat setelah pembunuhan dua orang Israel.

 

sumber : https://www.aa.com.tr/id/dunia/as-kecam-seruan-menjijikkan-dari-menteri-israel-untuk-hapus-desa-palestina/2835078
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement